Kamis, 16 Mei 2013

Yang Ini Sushi Isi Es Krim Vanila dari Jepang!

thumbnail

Sushi umumnya terdiri dari daging ikan atau seafood segar, nasi, dan nori. Meski ada bermacam-macam jenis sushi, semuanya bercitarasa gurih. Beda dengan yang ini, di mana seafoodnya digantikan dengan es krim!

Sushi tradisional umumnya terbuat dari daging ikan mentah atau matang, seperti salmon dan tuna. Namun, kini banyak juga yang membuat sushi fusion, misalnya sushi foie gras atau sushi yang digoreng. Bagaimanapun juga, rasanya belum pernah ada yang membuat perpaduan sushi dan es krim.

Di restoran sushi, es krim memang sering disajikan sebagai makanan penutup. Adapula es krim yang dibuat berbentuk sushi. Namun, tak ada ice cream sushi roll seperti yang disajikan di jaringan restoran Uokura di Kyushu, Jepang, ini. 

Ice cream sushi roll berbentuk gunkan, di mana norinya terletak di luar mengelilingi sushi. Dua pilihan rasa es krim, yakni vanila dan teh hijau (matcha) diletakkan di atas nasi sushi! Jadi, hidangan ini bisa digolongkan dessert atau varian sushi?

Ternyata Uokura menggolongkannya sebagai sushi, bukan dessert. Anda bisa mencicipinya dengan harga 160 yen (Rp 16.000) per dua buah sushi.

Kalau kurang menggemari paduan sushi dengan makanan yang manis dan creamy, coba saja sajian Uokura lainnya yang tak kalah menarik. Contohnya adalah sushi carpaccio-style prosciutto, sapi bakar, udang goreng, atau salmon bakar dengan keju. Wah, semuanya terdengar menggiurkan!

Rabu, 15 Mei 2013

Minyak Ikan Bisa Kurangi Efek Buruk Junk Food pada Otak

thumbnail

Minyak ikan yang mengandung lemak baik, asam lemak omega 3 perlu dikonsumsi. Pasalnya sebuah penelitian terbaru membuktikan bahwa diet kaya lemak baik bisa menangkal efek negatifjunk food karena mampu merangsang area otak tertentu.

Lewat analisa dari berbagai jurnal dari seluruh dunia selama 10 tahun, tim peneliti di University's Institute of Ageing and Chronic Disease mengindikasi diet kaya lemak bisa mengganggu neurogenesis, proses yang menghasilkan sel saraf baru.

Sebaliknya, tambahan asupan makanan kaya omega-3 dapat menghindarkan efek buruk tersebut. Caranya dengan merangsang area otak yang mengontrol konsumsi makan, pembelajaran, dan memori.

Data dari 185 penelitian tersebut menunjukkan minyak ikan tidak memberikan dampak langsung pada proses penurunan berat badan. Namun,kehadirannya memainkan peranan penting dalam menangkal kemampuan asupan gula dan lemak jenuh untuk menghambat kendali otak pada asupan makanan.

Pada diet kaya lemak, hormon yang dikeluarkan dari jaringan tubuh seharusnya melindungi dan menstimulasi pertumbuhan sel baru dihalangi jalannya ke otak dengan meningkatkan sirkulasi molekul peradangan dan jenis lemak triglycerid.

“Minyak ikan bisa mengerem efek buruk pada otak dari konsumsi diet tinggi lemak,” jelas Dr Lucy Pickavance, dari University's Institute of Ageing and Chronic Disease kepada Science Daily (15/05/2013).

Hasil penemuan ini sudah dipublikasikan di British Journal of Nutrition. Dr. Lucy juga akan mempresentasikan hasil studi ini dalam acara Meet The Scientist yang diadakan di Liverpool World Museumpada (08/06/2013).

“Berat tubuh dipengaruhi oleh beberapa faktor dan beberapa diantaranya adalah nutrisi yang kita konsumsi. Asupan macronutrient tertentu seperti gula dan lemak jenuh dari junk food bisa menaikkan berat badan, mengganggu metabolisme, bahkan mempengaruhi kesehatan mental,” tambah Dr Lucy.

Jepang Makin Tertarik dengan Potensi Produk Halal

thumbnail

Prospek penjualan produk halal dunia yang meningkat berefek positif. Pasar yang terbuka lebar membuat banyak produsen makanan tertarik untuk memroses sertifikasi halal. Termasuk produsen asal Jepang, yang makin gencar memproduksi produk halal.

Populasi muslim yang semakin meningkat menjadi salah satu alasan utama. SitusJapan Times (15/05/2013) mencatat kini terdapat 1,6 miliar warga muslim, dan akan bertambah lagi mencapai 2 miliar di tahun 2030.

Tak hanya diminati warga muslim dunia, produk halal juga banyak digunakan oleh warga non muslim. Pasalnya, halal tak hanya mengacu pada proses produksi dan komposisi menu, namun juga mengutamakan faktor kebersihan dan kejelasan sumber bahan makanan. Menurut Saifol Haji Bahli, selaku general manager International Institute for Halal Research and Training di Kuala Lumpur, unsur religi dalam produk halal juga mencakup kebersihan dan nutrisi produk.

Tsukasa Yoshimura, salah satu pengusaha asal Karatsu, prefektur Saga, melihat makanan halal sebagai cara yang ampuh dalam mengakali turunnya pasar domestik dan mencegah penggunaan hasil laut yang tidak memenuhi standar. "Konsep halal bukanlah sesuatu yang tak rasional, walaupun memakan biaya lebih," ungkap Yoshimura pada Japan Times.

Seorang konsultan marketing di Fukuoka, Eiko Yamashita memiliki data terkait kepercayaan masyarakat terhadap produk halal. Ia melakukan survei terhadap 79 muslim pada pameran produk Jepang di Singapura tahun lalu. Dari survei tersebut, disimpulkan jika sebagian besar tertarik dengan produk yang telah bersertifikat halal.

Hati Gembira Ternyata Malah Picu Konsumsi Makanan Berlebih

thumbnail

Suasana hati buruk seringkali dihubungkan dengan konsumsi makanan tinggi kalori berlebihan yang memicu kegemukan. Namun, sebuah penelitian terbaru menyatakan orang dengan suasana hati gembira lebih cenderung makan berlebihan daripada yang sedih.

Emotional eating sering berkaitan dengan suasana hati buruk atau sedang stress dengan konsumsi makanan tinggi kalori. Para ahli memperkirakan lebih dari 75 % konsumsi makanan berlebihan dipicu faktor emosi dan makanan tidak sehat dianggap sebagai penawarnya.

Namun, tim peneliti dari Maastricht University, Belanda ingin mengetahui apakah emosi lainnya juga bisa memicu makan berlebih. Dilansir dalam Daily Mail (15/05/2103) studi ini melibatkan 87 mahasiswa yang pola makan dan kesehatan mentalnya dinilai menggunakan kuisioner terinci.

Setelah itu, para partisipan mengikuti serangkaian eksperimen. Mereka menonton cuplikan film yang bisa memicu perasaan positif, netral, dan negatif. Contohnya, untuk memicu perasaan positif partisipan diberikan cuplikan serial TV Mr. Bean, perasaan netral dipicu dengan dokumenter memancing, dan perasaan negatif dari cuplikan film The Green Mile saat adegan hukuman mati.

Segera setelah menonton setiap cuplikan film tersebut, partisipan disajikan mangkuk besar berisi keripik aneka rasa dan white, milk atau dark chocolates. Para peneliti mengukur total asupan kalori partisipan setelah nonton cuplikan film berakhir.

Hasil yang dipublikasikan online dalam journal Appetite ternyata bertolak belakang dari anggapan selama ini. Partisipan yang dikategorikan sebagai emotional eater tenyata mengkonsumsi lebih banyak kalori setelah nonton cuplikan film yang memicu perasaan positif daripada yang nonton cuplikan film yang memicu emosi negatif.

Rose Aghdami, seorang psikolog dari Berkshire, Inggris mendukung hasil studi tersebut. Tapi ia menyatakan orang yang konsumsi makan berlebihan saat suasana hati baik cenderung berada di situasi sosial, sedangkan orang yang sedang sedih lebih cenderung menutup diri.

Kembali ke F1, Honda Jadi Pemasok Mesin McLaren?


Tokyo - Kabar yang menyebut Honda akan kembali ke ajang F1 kembali santer terdengar. Tidak membentuk tim sendiri, pabrikan asal Jepang itu disebutkan akan menjadi pemasok mesin untuk McLaren.

Soal rencana Honda comeback ke F1 sudah terdengar sejak beberapa waktu lalu. Namun tidak jelas diketahui apakah mereka akan kembali sebagai sebuah tim atau hanya sebagai pemasok mesin untuk tim lain.

Dikutip dari AFP, Honda dikabarkan akan segera mengeluarkan pengumuman resmi terkait rencana kembali ke ajang balapan jet darat. Namun Honda tidak akan membentuk tim sendiri melainkan menjadi pemasok mesin buat tim McLaren.

"Honda secara resmi tidak menyangkal isu tersebut. Jadi persiapkan diri Anda untuk mendengarkan pengumumannya," ungakp seorang sumber dalam Honda yang tak mau disebut namanya, sepertid ikutip dari AFP.

Tim Honda mundur dari F1 di tahun 2008 lalu menyusul krisis keuangan global yang terjadi. Mereka kemudian menjual timnya ke Ross Brawn di musim selanjutnya.

Rencana comeback Honda diyakini terkait dengan kebijakan F1 untuk menggunakan mesin turbo yang lebih bersahabat dengan lingkungan. Kebijakan tersebut bisa membuat Honda mentransfer teknologi yang sama ke mobil-mobil komersialnya.

Honda pertama terjun ke F1 sebagai sebuah tim di tahun 1964 sampai 1968, di mana mereka berhasil memenangi dua balapan. Periode selanjutnya mereka menjadi pemasok mesin untuk tim lain seperti McLaren, Williams dan Lotus dalam selang 1983 sampai 1992. Dalam kurun itu Honda berhasil meraih 69 kemenangan, termasuk menjadi juara dunia enam kali bersama Williams (1986, 1987) dan McLaren (1988, 1989, 1990, 1991).

Jelang GP Spanyol "Tak Dapat Pole, Vettel Santai"


Katalunya - Sebastian Vettel tak gusar dengan kegagalan dia meraih pole di GP Spanyol. Cuma menempati urutan tiga di belakang duo Mercedes, sang juara dunia mengaku sudah cukup puas.

Vettel kalah 0,336 detik dari sang pemilik pole, Nico Rosberg, saat digelar kualifikasi GP Spanyol, Sabtu (11/5/2013) malam WIB. Sementara posisi start kedua menjadi milik pebalap Mercedes lainnya, Lewis Hamilton.

Meski tak mampu mengamankan posisi start terdepan, Vettel menyebut dirinya cukup puas dengan hasil yang didapat. Pebalap asal Jerman itu malah mengaku tengah gembira karena secara keseluruhan Red Bull mengalami peningkatan performa.

"Saya cukup senang, jujur saja. Kemarin dan pagi ini saya sungguh senang, dan saya pikir kami telah mengembangkan mobil ini," sahut Vettel kepada wartawan usai sesi kualifikasi.

Sementara soal balapan yang akan digelar Minggu (12/5/2013) besok, Vettel menyebut kalau duo Mercedes akan sulit dikalahkan. Selain itu dia juga memprediksikan persaingan ketat akan terus diberikan oleh Lotus dan Ferrari, di mana Kimi Raikkonen ada di posisi empat dan Fernando Alonso start kelima.

"Mercedes ada di depan kami saat ini, dan jujur saja mereka punya kemampuan dan tidak tampil buruk. Saat berada di lintasan cukup lama kemarin, Ferrari dan Lotus juga sangat kompetitif, jadi kami bisa memprediksikan mereka akan kuat dalam balapan," tuntas Vettel di Autosport.

"F1 Bukan Lagi Balapan, tapi Sudah Jadi Kompetisi Manajemen Ban"


Madrid - Penilaian miring terhadap balapan F1 saat ini dilontarkan oleh Dietrich Mateschitz, pemilik Red Bull, usai GP Spanyol. Ia menyebut balapan kini bukan soal adu cepat mobil, tapi kompetisi melakukan manajemen ban.

Aspek strategi memegang peranan penting dalam balapan di Catalunya akhir pekan lalu. Hal ini utamanya adalah akibat faktor ausnya ban, yang membuat sejumlah pebalap terpaksa melakukan empat pitstop dalam balapan.

Setelahnya Direktur Motorsport Pirelli Paul Hembery mengakui pihaknya mungkin akan melakukan perubahan terkait ban dalam GP Inggris Raya akhir Juni nanti.

Akan tetapi, sejumlah pihak rupanya sudah kadung kesal. Mateschitz adalah salah satunya. "Semua orang tahu apa yang terjadi di sini," katanya seperti dikutip Planet F1.

"Ini tak ada hubungannya lagi dengan balapan. Ini adalah kompetisi melakukan manajemen ban," sergahnya. "Mobil balap berbeda. Tak ada lagi kualifikasi sejati dan bertarung mengejar pole, karena semua memilih untuk menyimpan ban buat balapan."

Pirelli memang sudah ditugasi untuk membuat racikan ban guna membuat balapan F1 jadi lebih menarik, tetapi menurut Mateschitz, Pirelli sudah melangkah terlalu jauh.

"Ya, targetnya adalah membuat balapan jadi lebih seru dengan lebih banyak berhenti untuk mengganti ban, tapi tidak sebanyak itu. Ini sudah berbeda dari tujuan awalnya," kritiknya.

Finis Kedua Tak Bikin Kimi Senang


Barcelona - Posisi dua di GP Spanyol kurang membuat Kimi Raikkonen senang. Tetapi pebalap Lotus itu bisa sedikit puas mengingat tambahan angka bisa membuatnya mendekat ke pemuncak klasemen Sebastian Vettel.

Raikkonen menyudahi GP Spanyol, Minggu (12/5/2013) malam WIB, dengan berada di posisi dua di belakang pebalap Ferrari Fernando Alonso yang melintasi garis finis paling pertama.

"Kami tak senang finis di posisi dua, dan sampai semuanya berjalan seperti yang Anda inginkan dan Anda memenangi balapan, kami takkan senang," katanya di ESPN F1.

Hasil itu membuat Raikkonen kini duduk di posisi dua klasemen pebalap dengan koleksi 85 poin dari lima seri balapan, terpaut empat angka saja dari Vettel (Red Bull) yang memuncaki klasemen dengan 89 poin dan finis keempat di Catalunya.

"Kami sudah berusaha dan kami ingin menang. Hari ini kami sedikit mendekati poin Sebastian jadi kendatipun ini hari yang mengecewakan, tetap ada yang positif dalam balapan," aku Raikkonen.

Alonso Nilai Ferarri Masih Kurang Cepat


Barcelona - Fernando Alonso memang tampil sebagai juara di GP Spanyol. Namun pebalap Ferrari itu menilai mobilnya masih kurang cepat.

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Minggu (12/5/2013) malam WIB, Alonso yang memulai balapan dari posisi kelima berhasil keluar sebagai juara. Dia mengungguli Kimi Raikkonen (Lotus) dan rekan setimnya, Felipe Massa.

Catatan waktu Alonso lebih baik sembilan detik dari Raikkonen. Sementara dari Vettel yang finis di urutan empat, Alonso unggul hingga 38 detik.

Meski demikian, Alonso masih belum puas dengan performa mobilnya. Dia menilai Ferrari masih harus meningkatkan kecepatannya.

"Tahun ini kami masih belum menjadi yang tercepat, tapi kami tengah mengerjakannya," sahut Alonso seperti dikutip Autosport.

"Jelas di hari Minggu tim ini kompetitif. Kami bukan yang tercepat setelah satu lap, kami mungkin tidak mencetak waktu tercepat di balapan, tapi kami punya strategi pitstop, start yang luar biasa. Banyak komposisi untuk memiliki mobil yang kompetitif."

"Bertahun-tahun di Ferrari, benar bahwa kami adalah salah satu yang merasa paling percaya diri tapi kami tidak senang dengan performa kami, kami ingin program pengembangan yang bagus dan agresif untuk balapan selanjutnya," lugasnya.

GP Spanyol "Alonso Juara, Raikkonen Podium Lagi"


Barcelona - Fernando Alonso berhasil mendapatkan kemenangan keduanya musim ini. Sementara itu, Kimi Raikkonen kembali memperlihatkan bahwa dia adalah penantang serius untuk gelar juara dunia musim ini.

Bagi Alonso, ini merupakan kemenangan keduanya musim ini setelah sebelumnya menjadi juara di GP China. Podium di Spanyol juga menjadi podium ketiganya musim ini setelah di Australia dan China.

Yang tak kalah penting dari balapan di GP Spanyol itu adalah penampilan Kimi Raikkonen. Alonso awalnya tampak akan bersaing dengan Sebastian Vettel. Namun, seiring dengan berjalannya balapan, penantang utamanya justru berubah menjadi Raikkonen.

Raikkonen pun akhirnya finis kedua, yang membuatnya tiga balapan berturut-turut naik podium. Sebelumnya, di China dan Bahrain The Iceman juga finis di urutan kedua. Kini Raikkonen menguntit Vettel dengan jarak empat poin di klasemen pebalap sementara.

Vettel masih memimpin klasemen dengan nilai 89, diikuti Raikkonen dengan nilai 85, dan Alonso dengan nilai 72.

Jalannya Balapan

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Minggu (12/5/2013) malam WIB, Nico Rosberg mengawali balapan dengan baik. Pebalap Mercedes itu berhasil mempertahankan posisi pertama.

Sebaliknya, tidak demikian dengan Lewis Hamilton. Rekan setim Rosberg yang start dari urutan dua itu keburu dibalap Sebastian Vettel sebelum tikungan petama dan selanjutnya disalip oleh Fernando Alonso.

Posisi Hamilton setelahnya malah melorot ke posisi lima gara-gara dilewati oleh Kimi Raikkonen.

Rosberg yang memimpin balapan dengan dikuntit ketat oleh Vettel dan Alonso mempertahankan posisinya tersebut, sampai kemudian dia masuk ke dalam pit pada lap ke-10.

Alonso kemudian memimpin balapan dengan diikuti oleh Vettel pada lap ke-14. Lalu diikuti oleh Massa, Rosberg, dan Raikkonen. Pada lap ke-15, Alonso sudah unggul dua detik di depan Vettel. Sementara, posisi Hamilton melorot ke urutan 10.

Enam lap berselang, Alonso yang tampak kencang dengan Ferrari-nya memimpin jauh. Dia unggul 4,1 detik atas Vettel. Dia kemudian sempat masuk ke dalam pit, dan keluar untuk berada di posisi tiga --mengambil alih posisi Rosberg.

Bagaimana dengan Raikkonen? Pada lap ke-24, pebalap asal Finlandia ini berada di posisi dua dan tepat menguntit Vettel yang tengah memimpin balapan.

Satu lap kemudian, Vettel masuk pit dan Raikkonen mengambil alih pimpinan balapan. Alonso berada di belakangnya dengan selisih empat detik. Di sinilah persaingan antara keduanya dimulai.

Di sisi lain, Vettel masuk kembali ke lintasan dengan berada di posisi lima.

Raikkonen akhirnya masuk ke pit untuk mengganti ban menjadi medium dan masuk ke lintasan di posisi empat. Alonso menempati urutan terdepan lagi.

Pada pertengahan balapan, Alonso sempat unggul 18 detik atas Vettel yang berada di posisi dua dan Raikkonen yang berada di posisi tiga. Raikkonen pun tampak gigih untuk melewati Vettel yang berada di depannya, supaya tidak tertinggal kian jauh dari Alonso.

Pada lap 33, Raikkonen --yang hanya menggunakan strategi tiga kali pit stop, akhirnya bisa melewati Vettel dan akhirnya tancap gas untuk mengejar Alonso.

Alonso kemudian masuk pit lagi pada lap ke-37 dan Raikkonen pun memimpin balapan. Dua lap berselang, Alonso berhasil mengambil alih pimpinan lomba dan membangun jarak yang signifikan atas Raikkonen.

Pada akhirnya, Alonso-lah yang stabil mempertahankan posisinya sampai akhir balapan. Para penonton tuan rumah pun bersorak untuknya. Kecepatan Ferrari, yang menggunakan strategi empat kali pit stop, tidak terkejar.

Raikkonen dan Massa finis di urutan dua dan tiga. Sementara Vettel mengikuti di posisi empat. Mark Webber, Rosberg, Paul Di Resta, Jenson Button, Sergio Perez, Daniel Ricciardo, dan Esteban Gutierrez mengikuti di belakangnya. Hamilton yang start dari urutan dua akhirnya finis di urutan 12.

Bagi Alonso, ini merupakan kemenangan keduanya musim ini setelah sebelumnya menjadi juara di GP China. Podium di Spanyol juga menjadi podium ketiganya musim ini setelah di Australia dan China.

Cuma Finis di Posisi Empat, Vettel Komentari Ban


Barcelona - Sebastian Vettel mengeluhkan faktor ban di GP Spanyol, kendatipun pebalap Red Bull itu mengaku tetap senang dengan hasil yang ia dapatkan di sana.

Vettel finis pada posisi empat dalam balapan di Sirkuit Catalunya, Minggu (12/5/2013) malam WIB, di belakang Felipe Massa (Ferrari), Kimi Raikkonen (Lotus), dan pemenang balapan Fernando Alonso (Ferrari).

Hasil itu membuat Vettel memang masih memimpin klasemen sementara pebalap. Tetapi keunggulannya kini terpotong menjadi empat poin saja dari Raikkonen yang ada di posisi dua.

Untuk Vettel, balapan itu sekali lagi membuatnya frustrasi dengan faktor ban yang ia sebut berperan amat besar dalam menentukan hasil balapan.

"Kami masih bisa finis keempat dan dapat poin bagus. Tentu kami ingin lebih, tapi kami tidak memiliki ban untuk bisa bertarung dengan para pebalap di depan," katanya di Planet F1.

"Awal balapan tidak terlihat terlalu buruk, tapi kami terlalu bersikeras untuk bertahan dengan strategi tiga pitstop dan arus mengakui bahwa kami tidak bisa melakukannya sehingga kami bisa senang dengan yang keeempat."

"Ada yang harus kami lakukan menyoal menjaga ketahanan ban. Aku pikir mobil kami cukup cepat untuk menyaingi mereka (Lotus dan Ferrari) tapi jika Anda membicarakan tentang jarak balapan dengan ban-ban ini, beda ceritanya. Ada sesuatu yang kami lakukan yang membuat ban jadi lebih cepat aus," bebernya.

Sementara Prinsipal Tim Red Bull Christian Horner enggan membahas lebih lanjut mengenai masalah ban tersebut setelah balapan.

"Tolong pertanyaan berikutnya... Kondisinya sama untuk semua, tapi kami tahu ban-ban itu marjinal. Memang sulit ketika kami terlalu memaksakan ban di awl dan kemudian jadi berat."

"(Tapi) Tidak akan bagus buat para penggemar olahraga ini jika Anda meminta para pebalap agar tidak terlalu berusaha keras karena kami ingin menjaga ketahanan ban. Kami harus lebih memacu para pebalap dan membiarkan mereka membalap dengan benar," katanya di BBC.

Moyes Soal Pemecatan Mancini: Itu Kejam


Liverpool - David Moyes juga ikut bicara soal pemecatan Roberto Mancini. Baginya, apa yang dilakukan petinggi-petinggi Manchester City adalah hal yang kejam.

Moyes, yang akan menangani Manchester United musim depan, mengaku heran. Bukan apa-apa, pasalnya Mancini sudah memberikan beberapa gelar bagi The Citizens dalam tiga tahun terakhir.

"Sulit untuk bicara soal Mancini karena saya bukan orang dalam City," ujarnya seperti dilansir Soccerway.

"Tapi, saya melihat klub mereka sudah menjuarai liga dan Piala FA, lalu lolos ke final Piala FA lagi dan finis di urutan dua di liga. Pemecatan itu kejam."

Kendati sudah memberikan trofi Premier League dan Piala FA, Mancini tetap didepak. Alasannya disebut-sebut bukanlah karena kegagalan City musim ini, melainkan lantaran dia tidak bisa menciptakan kenyamanan di dalam ruang ganti.

Moyes juga ikut mencontohkan Chelsea, bagaimana mereka kerap berlaku sama terhadap manajer-manajernya. Makin membuatnya heran adalah kompensasi yang harus dibayarkan pada manajer-manajer yang dipecat itu.

"Chelsea memenangi banyak trofi, tapi saya heran mengapa mereka terus berganti manajer, terutama ketika klub harus membayar kompensasi besar untuk mereka."

Moyes adalah salah satu manajer terlama yang menangani sebuah klub di Premier League. Tercatat, pria asal Skotlandia itu sudah menangani Everton selama 11 tahun.

The Blues Bersandar Pada Ketajaman Torres di Eropa


Amsterdam - Bertolak belakang dengan performa di liga domestik, Fernando Torres justru tampil tajam saat berlaga di kompetisi Eropa. Dia pun pantas menjadi andalan The Blues di final Liga Europa.

Torres baru mengemas tujuh gol dalam 35 pertandingan dengan Chelsea di Liga Inggris musim ini. Catatan golnya masih kalah jika dibandingkan dengan tiga gelandang 'Si Biru', Frank Lampard (15 gol), Juan Mata (11 gol), serta Eden Hazard (9 gol).

Kendati demikian, Torres bisa menunjukkan tajinya saat berlaga di kompetisi antarklub Eropa. Dia tercatat sebagai top skorer klub dengan catatan delapan gol yang sudah diciptakan.

Dari keseluruhan gol Torres itu, tiga diantaranya dia kemas saat Chelsea masih berlaga di Liga Champions. Sementara lima lainnya dilesakkan di Liga Europa.

Khusus untuk Liga Europa, Torres juga mencatatkan rata-rata menit per gol terbaik. Striker timnas Spanyol itu dicatat oleh Transfermarkt mencetak satu gol setiap 144 menit.

Ketajaman Torres di Eropa itu akan menjadi andalan di laga final Liga Europa saat Chelsea berduel dengan Benfica di Amsterdam Arena, Kamis (16/5/2013) dinihari WIB.

Bagi Torres dan Chelsea, trofi Liga Europa ini tentu saja akan menjadi satu penyelamatan musim yang sempurna. Bersama tim asal London itu musim lalu, dia berhasil memenangi Piala FA dan Liga Champions.

Sedangkan ketika membela timnas Spanyol, Torres menjadi juara Piala Eropa 2012 sekaligus menyabet gelar top skorer di akhir turnamen.

Statistik Unggulkan 'Si Biru' atas 'Si Elang'


Amsterdam - Final Liga Europa akan mempertemukan Chelsea dan Benfica di Amsterdam ArenA. Catatan statistik menunjukkan The Blues punya kecenderungan menang lebih besar.

Sejak turun kasta dari Liga Champions Februari kemarin, kedua tim telah menjalani delapan pertandingan di Liga Europa. Benfica baru kalah sekali dan seri sekali, sedangkan Chelsea sedikit lebih tertinggal, kalah dua kali dan seri sekali.

Kendati demikian, "Si Biru" memiliki rekor bagus menghadapi tim-tim asal Portugal. Sebaliknya, Aguias (Si Elang) sering sial saat bertemu tim-tim dari Inggris.

Berikut statistik kedua tim berdasarkan situs Opta:

- Final ini merupakan final Eropa kesembilan Benfica. Setelah memenangi dua yang pertama (final Piala Eropa 1960/1961 dan 1961/1962) mereka kalah di enam final lainnya.

- Chelsea akan menjalani final Eropa kelimanya. Mereka memenangi tiga di antaranya, termasuk Liga Champions musim lalu.

- Kedua tim baru bertemu dua kali sebelumnya, pada Maret dan April musim lalu di Liga Champions. Chelsea memenangi keduanya dengan skor 2-1 di kandang dan 1-0 di Estadio Da Luz.

- Tiga dari empat pencetak gol di pertandingan tersebut, Salomon Kalou dan Raul Meireless (Chelsea) serta Javi Garcia (Benfica), tidak lagi memperkuat dua finalis saat ini. Hanya Frank Lampard yang masih bertahan.

The Super Eagles pernah bertemu lawan dari Inggris sebelumnya di final Eropa, ketika mereka dikalahkan Manchester United 1-4 di Wembley pada tahun 1968.

- Chelsea menderita hanya satu kekalahan dari delapan pertemuannya dengan lawan dari Portugal sebelumnya. Memenangi enam (termasuk lima pertandingan terakhir) dan hanya seri sekali.

- Chelsea hanya kebobolan satu gol dalam empat pertandingan terakhir mereka melawan tim Portugal.

- Benfica baru meraih satu kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir melawan tim Inggris, yakni saat mengalahkan Newcastle United 3-1 di Saint James Park pada April 2013.

- Di kompetisi Eropa musim ini (tidak termasuk kualifikasi), hanya Zlatan Ibrahimovic (7) yang memiliki jumlah assist daripada Juan Mata (6).

- Victor Moses selalu mencetak gol di empat pertandingan terakhir di Liga Europa.

- Striker Benfica, Oscar Cardozo, telah mencetak lima gol dari lima pertandingan terakhirnya di Liga Europa.

- Enam dari delapan gol terakhir Chelsea di Liga Europa dilesakkan setelah jeda babak.

Spurs dan Heat Menangi Game Ketiga


Oakland - San Antonio Spurs dan Miami Heat memenangi game ketiga di semifinal wilayah masing, Sabtu (11/5/2013) WIB, dan dengan demikian memimpin 2-1 atas lawan-lawannya.

Memainkan laga tandang pertamanya melawan Golden State Warriors, Spurs menang 102-92. Sebelumnya, mereka kehilangan satu dari dua game pertama di markasnya sendiri.

Tony Parker memotori kemenangan pasukan San Antonio di Golden State dengan meraih 32 poin, yang 25 di antaranya ia buat di babak pertama. Bintang gaek Tim Duncan juga tampil menawan dan menyumbangkan 23 poin plus 10 rebound.

Game keempat dalam sistem best of seven masih akan digelar di Oakland hari Minggu malam waktu setempat.

Situasi serupa berlaku pada Miami Heat yang menghadapi Chicago Bulls. Setelah kehilangan satu poin dari dua laga awalnya di kandang sendiri -- kalah di game 1 --, hari ini Heat berhasil menundukkan Bulls yang bertindak sebagai tuan rumah, dengan skor 104-94.

Chris Bosh bermain dominan di bawah jaring dengan membukukan 19 rebound, plus menorehkan 20 angka untuk anak-anak Miami. Most Valuable Player, LeBron James, tetap produktif dengan mendulang 25 angka -- ditambah tujuh assist.

Dari kubu Chicago, lima dari delapan pemain yang turun ke lapangan mencetak angka dua digit, dengan Carlos Boozer sebagai top skorer, tapi mereka gagal meredam tamunya itu. Bulls masih akan menjadi tuan rumah di game keempat.

Hasil pertandingan:

Miami 104-94 CHICAGO
(Miami sementara unggul 2-1)

San Antonio 102-92 GOLDEN STATE
(San Antonio sementara unggul 2-1) 

Ini Dia All-Defensive First Team NBA Musim Ini


New York - NBA telah merilis All-Defensive First Team di musim ini. Guard Memphis Grizzlies Tony Allen menjadi pemain terpilih dengan poin tertinggi, mengalahkan bintang Miami Heat LeBron James.

Allen mendapatkan 53 poin, atau hanya unggul satu angka dari James. Dalam voting, mereka mendapatkan 25 suara dari 30 pelatih untuk kategori first team.

"Kapanpun kami mendapatkan penghargaan individual, itu merupakan sebuah kehormatan," ucap James yang sebelumnya telah didapuk sebagai Most Valuable Player (MVP) itu.

All-Defensive First Team musim ini terdiri dari enam pemain karena ada dua pemain yang memiliki nilai sama, yaitu center New York Knicks, Tyson Chandler, dan center Chicago Bulls, Joakim Noah. Mereka mendapatkan 24 poin.

Selain itu, dua pemain lain yang terpilih adalah guard LA Clippers Chris Paul(37 poin) dan forward Oklahoma City Thunder Serge Ibaka (46).

Untuk kategori All-Defensive Second Team, yang terpilih Avery Bradley(Boston Celtics), Mike Conley (Grizzlies), Tim Duncan (San Antonio Spurs),Paul George (Indiana Pacers), dan Marc Gasol (Grizzlis), yang sebelumnya juga dinobatkan sebagai defensive player of the year. SUMBER : http://sport.detik.com

Menangi Game 5 di Kandang Sendiri, Spurs Memimpin 3-2 atas Warriors


San Antonio - San Antonio Spurs berhasil memenangi game kelima semifinal wilayahnya melawan Golden State Warriors. Unggulan teratas Barat ini pun sementara dalam posisi unggul 3-2.

Dimotori Tony Parker yang mencetak 25 poin plus 10 assist, Spurs bermain mulus sejak awal pertandingan sebelum menyudahi perlawanan Warriors dengan kemenangan 109-91, Rabu (15/5/2013) WIB.

Ini adalah kemenangan kedua mereka dari tiga pertandingan kandangnya melawan Golden State. Mereka menang di game pertama, tapi kalah di gamekedua, lalu mencuri satu angka di partai ketiga di markas lawannya itu.

Selain Parker, kontribusi besar untuk Spurs dibuat Kawhi Leonard (17 poin), Danny Green (16) dan Tim Duncan, yang menorehkan 14 angka plus 11rebound.

Di kubu Warriors, Harrison Barnes menjadi top skorer dengan 25 angka. Selain ia, Jarett Jack (20) dan Carl Landry (16), tidak ada pemain lain di timnya yang mengukir angka lebih dari sembilan.

Game keenam akan digelar di kandang Warriors. Jika kedudukan berimbang, maka laga penentuan akan dihelat di San Antonio.

Pacers kembali kalahkan Knicks

Sementara itu Indiana Pacers kembali menaklukkan New York Knicks di pertandingan keempat mereka di semifinal Wilayah Timur. Di depan para pendukungnya mereka menang 93-82, dan dengan demikian memimpin 3-1.

Game kelima akan digelar di New York dan Knicks harus menang untuk bisa bertahan lebih lama. Sedangkan bagi Pacers, mereka butuh satu kemenangan lagi untuk menembus babak final wilayah untuk kali pertama sejak musim 2003/2004.
SUMBER : http://sport.detik.com

Bahaya Makanan Siap Saji Terhadap Kesehatan

siap saji
Makanan siap saji yang di istilahkan dengan fast food dan junk food akhir-akhir ini semakin populer 
keberadaanya, selain karena praktis serta rasa dan pilihannya beraneka ragam, para konsumen lebih
bangga dan lebih percaya diri menyantap makananan siap saji ketimbang kue surabi atau makanan tradisional lainnya. Singkatnya makanan siap saji sudah menjadi gaya hidup tersendiri bagi segelintir kalangan.
Istilah fast food atau makanan siap saji itu sendri secara populer mengacu kepada makanan yang dapat dibeli digerai-gerai atau toko-toko penyedia makanan cepat, sehingga kita tidak membutuhkan waktu yang lama untuk disajikannya, kita pun bisa langsung memakannya kapanpun dan dimanapun. Sedangkan istilah junk food (makanan sampah) itu berarti makanan yang tidak memberikan nutrisi yang sehat bagi kesehatan tubuh kita, malah sebaliknya makanan ini berpotensi menjadi ancaman bagi kesehatan tubuh kita. Karena makanan siap saji atau junk food sarat akan tinggi lemak, sodium dan gula serta dapat menjadi penyebab obesitas, diabetes, dan jantung.
Untuk lebih jelasnya mari kita simak 3 bahaya dari mengkonsumsi makanan cepat saji
1. Mengurangi Tingkat Energi
Junk food tidak mengandung nutrisi seimbang yang dibutuhkan tubuh agar tetap sehat. Dampaknya, mungkin kita akan merasa lelah dan kekurangan energi yang kita butuhkan untuk menyelesaikan tugas sehari-hari. Tingginya tingkat gula dalam makanan cepat saji membuat metabolisme kita tidak terkendali, ketika kita makan gula halus, pankreas mengeluarkan insulin dalam jumlah yang tinggi untuk mencegah lonjakan berbahaya dalam kadar gula darah. Dan karena makanan cepat saji dan junk food ini tidak mengandung jumlah protein dan karbohidrat yang cukup dan baik, kadar gula darah kita akan turun secara tiba-tiba setelah makan, hal ini membuat kita merasa mudah marah-marah,dan lelah.
obesitas
2. Kegemukan atau Obesitas
Junk food mengandung banyak lemak, dan sebagian lemak akan terakumulasi dalam tubuh kita, dan akhirnya akan bertambah berat dan bisa menjadi obesitas. Kelebihan lemak ini akan semakin mendekatkan kita pada risiko penyakit kronis serius seperti diabetes, penyakit jantung dan arthritis. Bahkan kita bisa mengalami serangan jantung.
Tingginya tingkat lemak dan natrium dalam makanan siap saji juga dapat menyebabkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Diet sodium berlebihan juga dapat memiliki efek negatif pada fungsi ginjal, bahkan menyebabkan penyakit ginjal.
Dalam jangka pendek, kita akan merasa lelah dan sulit berkonsentrasi karena tubuh Anda mungkin tidak mendapatkan cukup oksigen.
jantung
3. Penyakit Jantung dan Disfungsi Hati
Tingginya kadar lemak dan natrium dalam junk food atau fast food dapat berkontribusi pada penyakit jantung dengan menaikkan kadar kolesterol darah dan berkontribusi terhadap meningkatnya plak arteri. Tingginya tingkat asam lemak trans yang ditemukan dalam makanan cepat saji dapat menyebabkan deposito fatty liver yang,dari waktu ke waktu, dapat menyebabkan disfungsi & penyakit hati.

Bahaya Mandi Malam Buat Tubuh

Nama : Rico Setiawan
Kelas : 3KA17
NPM : 15110903
Dosen : Edy Prihantoro, SS,.MMSI


Begitulah pesan yang sering disampaikan oleh orang-orang tua terdahulu. Keyakinan bahwa mandi malam bisa menyebabkan rematik didasarkan pengalaman dan testimoni banyak orang yang telah lebih dahulu mengalaminya. Mereka pun membandingkan mana yang sering mandi malam dan mana yang tidak. Kesimpulan saat ini adalah mereka yang suka mandi malam akan lebih cepat terkena rematik ketimbang yang tidak.

Beberapa keluhan seputar rematik ini memang selalu dikait-kaitkan dengan kebiasaan seseorang yang kebetulan ‘suka’ mandi malam. Mudah-mudahan sedikit banyak mampu menambah wawasan kita. Soal sepele tidak lagi sepele jika sudah merebut keyakinan seseorang. Bagaimana Agan bisa disembuhkan jika Agan sendiri tidak peduli dengan kesehatan Agan? Jika mandi malam ternyata menyebabkan rematik, apakah Agan masih nekad melakukannya?

Para ahli meyakini bahwa biang keroknya nyeri sendi pada usia lanjut adalah asam urat. Jika kita mau jujur, asam urat itu tidak terdapat pada air mandi. Lagipula, dengan menyiramkan air ke tubuh pada malam hari, Agan tidak akan mendapat apapun, kecuali basah dan dingin. Apakah kedua hal ini memicu rematik suatu hari nanti?

Kebanyakan dari mereka yang berusia lanjut (disebut juga lansia) mengalami rematik. Perbedaannya adalah pada waktu, ada yang cepat, ada yang lama. Tapi, tidak dipungkiri masing-masing kita akan mengalami hal tersebut. Faktor asupan makanan memegang peranan penting munculnya keluhan sendi. Hampir semua produk makanan, kecuali buah-buahan, beresiko meningkatkan level asam urat dalam darah.

Mandi malam tidak menyebabkan nyeri rematik, tapi mandi malam jelas memperberat keluhan nyeri rematik. Artinya, bagi mereka yang ternyata sudah menderita rematik, tidak dianjurkan mandi malam. Kalaupun memang ingin mandi, utamakan dengan air hangat. Rasa dingin akan memperberat nyeri sendi, dan ini tentu bukan sesuatu yang diharapkan. Bagi mereka yang belum mengalami nyeri rematik, sebaiknya mulailah menjaga asupan makanan dan memperbanyak minum. Kita tentu sulit menghindari kandungan purin dalam makanan, padahal semua produk makanan yang mengandung protein sudah pasti mengandung purin. Jika kita kurang mengkonsumsi protein, maka tubuh akan terasa lemas dan kurang sehat. Jika kita terlalu banyak mengkonsumsi protein, akan lebih banyak terdapat asam urat dalam darah kita. Saat usia muda, hal itu tidak terlalu mengganggu. Tapi, saat usia tua, hal itu tentu sangat mengganggu.

Mandi malam juga dapat memicu penuaan dini. Ini dikarenakan saat dingin, tubuh akan masuk ke keadaan stress. Ia akan meningkatkan metabolismenya agar temperatur tubuh tetap normal dan meningkatkan aliran darahnya (vasokonstriksi) untuk mensuplai oksigen ke seluruh tubuhnya. Akibatnya, tubuh membutuhkan lebih banyak kalori dan oksigen. Untuk mencukupi kebutuhan kalori, maka dibutuhkan asupan kalori lebih banyak dengan cara menimbulkan rasa lapar dan lapar. Untuk mencukupi kebutuhan oksigen, orang tersebut akan bernafas lebih cepat. Makanan dan hasil metabolisme, walaupun menghasilkan energi yang dibutuhkan, cenderung menumpuk hasil metabolit berupa oksidan dalam tubuhnya. Jika hal itu terjadi bertahun-tahun lamanya, maka orang tersebut akan mengalami gejala seperti layaknya orang yang sudah tua. Gejala yang paling umum adalah nyeri sendi. Tapi, ini bukanlah satu-satunya kemungkinan penyebab karena harus memperhatikan apa pekerjaan, kebiasaan lainnya, penyakit lain, faktor keturunan, kondisi psikologis, faktor eksternal (polusi, makanan, radiasi, tingkat kelembaban), dan sebagainya.

Berikut beberapa Tips untuk menghindari rematik:



1. Hindari mandi malam. Kalaupun memang harus mandi di malam hari, utamakan dengan air hangat. Prinsipnya hindari kondisi kedinginan. Kalau tubuh Anda mampu melawan rasa dingin (karena ada latihan sebelumnya), mungkin dapat dikecualikan. Pada dasarnya mandi dengan air dingin tidak dianjurkan, kecuali bagi mereka yang berusia muda, karena air dingin cocok untuk mengusir rasa malas.

2. Utamakan makan banyak sayuran dan buah-buahan yang kaya dengan antioksidan. Ini akan membantu mencegah penuaan dini. Anda bisa mengkonsumsinya dengan cara memasak terlebih dahulu, atau dalam bentuk jus (juice).

3. Konsumsi Vitamin C 1000 mg per hari. Lebih baik lagi jika dikombinasikan dengan Vitamin E 600-800 mg per hari.

4. Untuk mencukupi kebutuhan karbohidrat, utamakan sumber dari padi-padian, gandum, ubi, jagung, dan sagu. Untuk kebutuhan protein, Anda bisa mengkonsumsi telur dan susu.

5. Untuk mengontrol asupan makanan, sangat dianjurkan untuk berpuasa.

6. Memperbanyak minum. Hasil metabolisme purin berupa asam urat akan disekresikan melalui urin.

7. Hindari minuman-minuman bersoda. Minuman bersoda akan meningkatkan pelepasan calcium dari tulang. Pada gilirannya akan memperberat kerja ginjal dan membuat tulang rapuh.

Jenis-Jenis Gangguan Jiwa Pada Manusia

Nama : Rico Setiawan
Kelas : 3KA17
NPM : 15110903
Dosen : Edy Prihantoro, SS,.MMSI

Setiap orang pasti tak ingin mengalami gangguan jiwa. Namun, keadaan terkadang tak mampu membuat orang terhindar dari kondisi gangguan kejiwaan.
Tingkat stres yang berlebihan karena suatu sebab yang sangat mengganggu fisik dan psikis merupakan faktor utama yang dapat menyebabkan seseorang kemudian terkena gangguan jiwa.
Gangguan jiwa merupakan kondisi adanya gejala klinis berupa sindroma pola perilaku dan pola psikologik yang sangat berkaitan dengan adanya rasa tidak nyaman, rasa nyeri, dan tidak tenteram. Berikut ini merupakan beberapa macam gangguan jiwa pada manusia.
A. GAMOMANIA
Gamomania atau obsesi untuk mengajukan pernikahan. Gangguan jiwa jenis ini memang cukup aneh (mungkin Anda juga belum pernah menjumpai atau mendengar gangguan jiwa jenis ini) dimana seseorang yang dikatakan mengalami Gamomania ini biasanya memiliki obsesi mengajukan atau mengajak menikah kepada orang-orang yang berbeda dalam waktu yang sama. Dalam banyak kasus, Gamomania ini dapat memicu terjadinya poligami.
B. CLIMOMANIA
Orang yang mengalami Climomania ini akan cenderung memiliki keinginan untuk berlama-lama di atas kasur terlebih kalau sedang musim dingin. Penderita Climomania ini mempunyai keinginan atau obsesi untuk selalu ada di atas kasur dalam jangka waktu lama, bahkan bisa sampai seharian. Climomania berasal dari bahasa Yunani yang memiliki arti “obsesi tidur”. Apakah Anda termasuk ke dalam Climomania?
C. ONOMATOMANIA
Onomatomania tak kalah menggelikannya dibandingkan gangguan jiwa jenis lainnya. Pada penderita Onomatomania ini ia memiliki obsesi untuk mengulang kata-kata khusus karena dianggap menggangu pikirannya.
D. ENOSIMANIA
Enosimania ini mungkin dalam beberapa hal bisa positif karena akan menimbulkan sikap kehati-hatian, perfect, dan lainnya. Namun kalau berlebihan maka akan membuat diri menjadi tidak nyaman.
Enosimania ialah keadaan dimana seseorang takut melakukan kesalahan besar, takut mendapatkan kritikan, dan lain-lain. Gejala yang biasanya terjadi pada orang yang mengalami Enosimania meliputi detak jantung yang tidak menentu, timbul rasa muak, berkeringat, napas menjadi pendek dan cepat.
E. DEMONOMANIA
Demonomania ini sangat erat kaitannya dengan eksistensi makhluk atau alam gaib. Orang yang menderita gangguan kejiwaan jenis ini selalu memiliki perasaan ketakutan yang berlebihan, bahkan ketakutan dirasuki oleh roh jahat dari alam gaib ke dalam tubuhnya. Orang yang mengalami Demonomania ini akan semakin parah setelah ia melihat film-film horor, membaca buku horor atau mendengarakan cerita horor.
F. ABOULOMANIA
Coba diingat-ingat apakah Anda termasuk orang yang selalu mengalami kesulitan ketika hendak mengambil keputusan terkait suatu hal? Kalau iya, kemungkinan Anda mengidap Aboulomania yang merupakan kondisi dimana seseorang selalu merasa kesulitan ketika hendak mengambil suatu keputusan, bahkan untuk hal yang sederhana sekalipun.
G. ABLUTOMANIA
Ablutomania mungkin bisa disebut positif dalam konteks untuk menjaga kebersihan tubuh dari terkontaminasi oleh kuman. Namun akan mengganggu kalau ketakutan terhadap kotor atau kuman datang dalam skala per detik yang berdampak pada keinginan untuk membersihkan tubuh, minimal tangan secara intens, bahkan keseringan. Ablutomania merupakan kondisi untuk selalu membersihkan tubuh.
H. TRICHOTILLOMANIA
Maniak kategori ini juga cukup aneh dan menggelikan. Trichotillomania merupakan kelainan gerakan refleks dalam bentuk penyiksaan diri seperti menarik atau menjambak rambut, bulu mata, alis, dan lainnya.
Beberapa gangguan jiwa di atas berpotensi untuk dialami oleh siapapun baik dalam konteks gangguan jiwa ringan, sedang atau berat. Berhati-hatilah dan segera periksakan diri kepada dokter spesialis kejiwaan untuk mendapatkan penanganan dan pengobatan yang tepat sehingga gangguan jiwa yang dialami Anda atau orang-orang terdekat bisa segera disembuhkan.
SUMBER : http://www.deherba.com/jenis-jenis-gangguan-jiwa-pada-manusia.html#ixzz2TKVYoQsL

10 Tips Untuk Fitness Sukses

Nama : Rico Setiawan
Kelas : 3KA17
NPM : 15110903
Dosen : Edy Prihantoro, SS,.MMSI

Tak dapat dipungkiri kalau kebanyakan dari kita tak dapat menikmati fitness atau latihan. Juga sebuah kebenaran kalau setiap orang di dunia ini dapat keuntungan dari fitness dan program nutrisi yang tepat. Berikut 10 tips untuk mendapatkan latihan rutin Anda mulai hari ini.

  1. Rancang Tujuan Ralistis Dan Nyata
    Merancang tujuan sederhana seperti ingin mengurangi berat badan tidaklah efektif. Buat yang lebih spesifik. Sebagai contoh, "Aku ingin mengurangi 10 kg hingga 5 September".
  2. Ukur Peningkatan Anda
    Ukur setiap peningkatan dan lakukan secara rutin. Anda tak dapat mengukur seberapa besar berat badan Anda berkurang saat Anda tak mengukurnya pada permulaan.
  3. Buat Data Untuk Tiap Latihan
    Masing-masing dan tiap sesi latihan harusnya di data. Pertahankan ukuran latihan Anda dan ciptakan jurnal sukses Anda sendiri.
  4. Padukan Kardio Anda
    Buat sesi kardio beragam secara intensitas dan panjangnya. Coba kardio baru dan pertahankan tetap segar.
  5. Latihan Keras Bukan Hanya Untuk Pria
    Setiap orang boleh berlatih dengan keras. Latihan keras membangun otot dan meningkatkan kepadatan tulang. Latih semua grup otot utama setiap 1-3 kali per minggu.
  6. Istirahat
    Cukup tidur selama 7 hingga 9 jam tiap malam. Begitu pula istirahatkan otot Anda dengan tidak melakukan latihan selama 1 hingga 2 hari setiap minggu.
  7. Pemanasan
    Lakukan pemanasan selama 5 hingga 10 menit sebelum Anda melakukan latihan inti. Anda harus mengawali dengan menaikan suhu tubuh terlebih dahulu.
  8. Pendinginan
    Lakukan pendinginan dengan perenggangan pada keseluruhan tubuh. Ini akan membantu meningkatkan flesibelitas dan mengurangi sakit pada otot di hari berikutnya.
  9. Nutrisi Merupakan Setengah Dari Pertempuran
    Konsumsi makanan dengan layak sebagai imbangan dari latihan rutin Anda. Makan makanan sehat dan tinggalkan diet ketat selamanya dalam kehidupan Anda.
  10. Terus Beri Motivasi
    Ajak teman untuk ikut berlatih atau lakukan latihan dengan pelatih pribadi. Lakukan apapun untuk membuat Anda berkomitmen. Jika Anda mulai kendor, usir rasa bersalah dan lakukan kembali latihan rutin Anda secepat mungkin.

Demikian 10 tips untuk membangun fondasi dari program fitness yang aman dan efektif. Siapapun dapat mengurangi lemak-lemak di tbuh dengan melakukan latihan yang realistis dan paduan nutrisi cukup. Jika Anda memiliki masalah kesehatan, lebih baik hubungi dokter Anda sebelum memulai melakukan fitness. Lakukan latihan secara rutin dan Anda akan lebih sehat serta bahagia dari hari ke hari. 


Saran : Mulailah Berolahraga dari sekarang, agar mendapatkan tubuh yang sehat, ideal dan atletis.

Sumber : http://www.thefastworld.com/index.php/welcome/article_detail/6

Contoh Tulisan Ilmiah Populer (Tugas Bahasa Indonesia 2 part 3)


Nama : Rico Setiawan
Kelas : 3KA17
NPM : 15110903
Dosen : Edy Prihantoro, SS,.MMSI

Jantung adalah salah satu organ tubuh terpenting yang fungsi utamanya memompa darah ke seluruh tubuh. Seperti organ tubuh lainnya, jantung juga dapat diserang oleh berbagai penyakit
Penyakit jantung adalah sebuah kondisi yang menyebabkan jantung tidak dapat melaksanakan fungsinya dengan baik. Ada berbagai macam gangguan dan penyakit yang dapat mempengaruhi bagian manapun dari jantung.
Penyakit jantung yang paling umum adalah jantung koroner yang dapat menyebabkan serangan jantung hingga kematian mendadak. Penyebab penyakit jantung koroner adalah adanya penyempitan dan penyumbatan pembuluh arteri karena penumpukan zat lemak secara berlebihan di lapisan dinding nadi pembuluh koroner.
Hal tersebut dipengaruhi oleh pola makan yang kurang sehat yang disertai gaya hidup kurang gerak, kecanduan rokok, hipertensi, dan kolesterol tinggi sehingga mempengaruhi pembentukan bekuan darah.
Sebagai akibatnya, aliran darah ke jantung terhambat sehingga mengganggu kerja jantung sebagai pemompa darah yang selanjutnya akan memicu terjadinya serangan jantung.
Selain penyakit jantung koroner, ada juga penyakit jantung lainnya yang disebabkan kelainan semenjak lahir misalnya jantung yang tidak sempurna, kelainan katup jantung, dan melemahnya otot jantung. Penyebab lain adalah bakteri yang menyebabkan infeksi pada jantung.

Tugas Bahasa Indonesia 2 part 2

Nama : Rico Setiawan
Kelas : 3KA17
NPM : 15110903
Dosen : Edy Prihantoro, SS,.MMSI


Kualitas karya tulis di tentukan oleh beberapa aspek, yaitu:


A. Topik yang menarik

Yang sangat di perlukan dalam karya tulis adalah Judul. Di mana Judul tersebut harus di buat semenarik mungkin agar pembaca semakin tertarik untuk memahami karya tulis yang telah dibuat oleh penulis. Akan tetapi Judul tidak saja harus mengandung pengertian yang tepat untuk melukiskan seluruh isi karya tulis tetapi syarat-syarat untuk berhubungan dengan gramatikapun harus terpenuhi. Judul harus dapat mencakup ide yang paling pokok dari seluruh isi karya tulis tersebut. maka persyaratan Judul dapat disebutkan sebagai berikut :

- Judul termsuk karya ilmiah, Hendaknya di hindarkan dari duplikasi/tiruan.
- Judul Karya tulis sebaiknya langsung mengarah kepada inti dari karya tulis itu sendiri.
- Bahasa yang di gunakan sebagai Judul Karya Tulis hendaknya sederhana dan dapat mudah di pahami.

B. Topik harus diketahui/dipahami penulis.
Penulis hendaklah mengerti serta mengetahui meskipun baru prinsip-prinsip ilmiahnya. Misalnya asal data yang digunakan berasal dari mana? , metode analisis yang digunakan, dan referensi apa saja yang akan menjadi acuan.
C. Jangan terlalu baru, teknis, dan kontroversial.
Bagi penulis pemula, topik yang terlalu baru kemungkinan belum ada referensinyadalam kepustakaan.  Topik yang terlalu teknis kemungkinan dapat menjebak penulis jika tidak benar-benar menguasai bahan penulisannya. Begitu juga topik yang kontroversial akan menimbulkan kesulitan untuk bertindak secara objektif.
D. Bermanfaat.
Topik yang dipilih hendaknya bermanfaat. Ditinjau dari segi akademis dapat mengembangkan ilmu pengetahuan dan dapat berguna dalam ehidupan sehari-hari maupun dari segi praktis.
E. Jangan terlalu “Luas”.
Penulis harus membatasi topik yang akan ditulis. Setiap penulis harus betul-betul yakin bahwa topik yang dipilihnya cukup sempit dan terbatas untuk digarap sehingga tulisan bisa fokus dan tepat sasaran.
Hal yang perlu diperhatikan penulis ialah pembatasan topik. Pembatasan topik sekurang-kurangnya dapat membantu penulis atau pengarang dalam berbagai hal berikut ini :
1. Memungkinkan penulis penuh dengan keyakinan dan kepercayaan bahwa topik tersebut benar-benar diketahuinya.
2. Memungkinkan penulis mengadakan penelitian dengan intensif mengenai masalahnya.
Cara membatasi sebuah topik dapat dilakukan dengan cara :
1. Tetapkanlah topik dalam kedudukan sentral.
2. Ajukan pertanyaan apakah topik tersebut masih dapat dirinci?.
3. Tetapkanlah yang mana subtopik yang akan dipilih.
4. Ajukanlah pertanyaan apakah subtopik yang dipilih masih dapat dirinci lebih lanjut.
5. Lakukan proses diatas secara terus-menerus hingga mendapatkan sebuah Tema.
Jika telah mendapatkan topik yang sesuai apalagi yang perlu dicari?. Dalam sebuah karya tulis, pemilihan judul juga perlu diperhatikan. berikut syarat-syarat judul yang baik :
1. Original dan asli.
2. Relevan.
3. Provokatif.
4. Singkat.
SUMBER :