Selasa, 31 Mei 2011

4. Manusia dan Cinta Kasih


  1. Pengertian Cinta Kasih

            Cinta adalah rasa sangat suka (kepada) ataupun (rasa) sangat kasih atau sangat tertarik hatinya. Sedangkan kasih artinya perasaaan sayang atau cinta kepada atau  menaruh belah kasihan. Maka cinta kasih dapat diartikan sebagai perasaan suka kepada seseorang yang disertai dengan menaruh belas kasihan.
            Walaupun cinta kasih mengandung arti hampir bersamaan, namun terdapat perbedaan juga antara keduanya. Cinta lebih mengandung pengertian mendalam rasanya, sedangkan kasih lebih keluarnya.
            Dalam kitab Suci Alqur'an, ditemui fenomena cinta yang bersembunyi dalam jiwa manusia. Cinta memiliki tiga tingkatan : tiggi, menengah, dan rendah. Tingkatan cinta tersebut berdasarka firma Allah dalam surat At-Taubah ayat 24 yang artinya :
            Katakanlah: jika bapak-bapak, anak-anak, saudara-saudara, istri-istri keluargamu, hara kekayaan yang kamu usahakan, perniagaan yang kamu khatirkan kerugiannya,dan rumah-rumah tempat tinggal yang kamu sukai; adalah lebih kamu cintai dari pada Allah dan Rasul-nya dan berjihad sijalanNya, maka tunggulah sampai Allah mendatangkan keputusanNya. Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada oran-orang fasik.
            Cinta tertinggi adalah cinta kepada Tuhan. Cinta menengah adalah cinta kepada orang tua, anak, saudara, itri/suami dan kerabat. Cinta terendah adalah cinta yang mengutamakan cinta keluarga, kerabat, harta, dan tempat tinggal.
            Hikmah dari cinta itu sangat besar. Diantaranya :
  1. Cinta itu merupakan ujian yang berat dan pait dalam hidup manusia, karena setiap cinta mengalami rintangan.
  2. Fenomena cinta yang telah melekat dalam jiwa manusia merupakan pendorong yang paling besar dalam melestarikan lingkungan.
  3. Fenomena cinta merupakan faktor utama dalam kelanjutan hidup manusia.
  4. Fenomena cita, jika dierhatikan merupakan pengikat yang paling kuat dalam hubungan antar sesama umat manusia.

B. Cinta Menurut Ajaran Agama
           
            Cinta diri

                        Diantara gejala yang menunjukkan kecintaan manusia terhadap diri sendiri ialah kecintannya yang sangat terhadap harta, yang dapat direalisasikan semua keinginannya dan memudahkan baginya sedala sarana untuk mencapai keenangan dan kemewahan hiup.
                        Namun hendaknya cinta manusia pada dirinya tidakla terlalu berlebihan dan melewati batas. Sepatutna cinta pada diri sediri diimbangi cinta pada orang lain dan cinta berbuat kebaikan pada mereka.

            Cinta kepada sesama manusia

                        Kita harus saling mencintai seperti cinta mereka pada diri mereka sendiri. Agar manusia dapat hidup dengan penuh keserasian dan keharmonisan dengan manusia lainnya, tidak boleh tidak ia harus membatasi cintanya pada diri sendiri dan egoismenya. Pun hendaknya ia menyeimbangkan cintanya itu dengan cinta kasih sayang pada orang lain, bekerja sama dengan dan memberi bantuan kepada orang lain.  
Cinta seksual

                        “Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-isri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tentram kepada-Nya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sedungguhnya pada ang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi yang berpikir
                        yang diserukan Islam hanyalah pengendalian dan penguasaan cinta ini, lewat pemenuhan dorongan dengan cara yang sah, yaitu dengan pernikahan.

            Cinta kebapakan
                        Cinta kebapakan dalam Al-Qur'an diisyaratkan dalam kisah nabi Nuh as. Betapa cintanya ia kepada anaknya, tampak jelas ketika ia memanglnya dengan penuh rasa cinta, kasih sayang, dan belas kasihan, untuk naik ke perahu agar tidak tnggelam ditelan ombak :
                        “Dan Nuh berseru kepada Tuhannya sambil berkata :”Ya Tuhanku, Sesungguhnya anakku termasuk keluargaku, dan sesungguhnya janhi Enkau itu adalah benar. Dan engkau adalah hakim yang seadil-adilya (QS, Hud, 11:45)
                        Biasanya cnta kebapakan nampak dalam perhatian seorang bapak pada anak-anaknya, asuhan, nasehat, dan pengarahan yang diberikannya pada mereka, demi kebaikan dan kepentingan mereka sendiri.

            Cinta kepada Allah
                        Katakanlah: “Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu”. Allah maha pengampun agi maha penyayang” (QS, Ali Imran, 3:31)
                        Cina yang ikhlas seorang manusia kepada Allah akan membuat cinta itu menjadi kekuatan pendrong yang mengarahkannya dalam kehidupannya dan menundukkan semua bentuk kecintaan lainnya.

            Cinta kepada rasul
                        Seorang mukmin yang benar-benar beriman dengan sepenuh hati akan mencintai rasulullah yang telah menangung derita dakwah Islam.

  1. Kasih Sayang
Pengertian kasih sayang menurut kamus umum bahasa Indoneia karangan W.J.S Poerwadaminta adalah perasaan sayang, peraaan cinta atau perasaan suka pada seseorang.
Kasih sayang, dasa komunikasi keluara. Komunikasi antara anak dan orang tua pada prinsipna anak terlahir dan terbentuk sebagai hasil curahan kasih sayang orang tuanya.
Asrus Sani dalam sajaknya “surat dari Ibu” mengungkapkan betapa tulus cinta kasih sayan seoran ibu kepada anaknya.

                        SURAT DARI IBU

                        Pergi ke dunia luas anakku sayang
                        ergi ke hidup bebas
                        selama angin masih angin buritan
                        an matahari pagi menyinari daun daunan
                        dalam rimba dan padang hijau

                        pergi ke dunia lepas anakku sayang
                        pergi ke alam bebas
                        selama hari belum petang
                        dan warna senja belum kemerah-merahan
                        menutup pintu waktu lampau

                        jika bayang telah pudar
                        dan elang laut pulang ke sarang
                        angin bertiup ke benua
                        tiang-tiang akan kering sendiri
                        dan mahkota sudah tahu pedoman
                        boleh engkau datang padaku
                        kembali pulang anakku sayang
                        kembali ke balik malam
                        jika kapal telah rapat ke tepian
                        kita akan bercerita
                        tentang cinta dan hidupmu pagi hari

            Dalam sajaknya, Asrul Sani mengungkapkan betapa tulus dan cinta kasih sayang seorang ibu kepada anaknya bukan dengan memanjakannya melainkan dengan nasehat dan petuah-etuah agar anaknya pergi menuntut ilmu ke negeri seberang, dan mencari pengalaman hidup sebanyak-banyaknya.

  1. Kemesraan
Yose Ortage y Gasset dalam novelnya “on Love” mengatakan “dikedalaman sanubarinya seorang pencinta merasa dirinya bersatu tanpa syarat dengan objek cintanya. Persatuan bersifat kebersamaan yang mendasar dan melibatkan seluruh eksistensinya”.

E. Pemujaan
            Pemujaan adalah salah satu manifestasi cinta manusia kepada Tuannya yang diwujukan dalam bentuk komunikasi ritual.
            Tuhan adalah pencipta, tetapi Tuhan juga penghancuur segalanya, bila manusia mengabaikan segala perinahnya. Karena itu ketakutan manusia selalu mendampingi hidupnya dan unuk mengilangkan ketakutan itu manusia memuja-Nya.
Dalam surat Al-Mumin ayat 98 dinyatakan, “Dan aku berlindung kepada-Mu. Ya Tuhanku, dari kehadiran-Nya di dekatku.
Karena itu jelaslah bagi kita semua, bahwa pemujaan kepada Tuhan adalah bagian hiup manusia, karena tuhan pencipta semesta termasuk manusia itu sendiri. Dan penciptaan semesta untuk manusia.

F. Belas Kasihan
            Kasihan atau rahmah berarti bersimpati kepada nasib atau keadaan ang diderita orang lain.

G. Cinta Kasih Erotis
            Cinta kasih erotis, apabila ia benar-benar cinta kassh, mempunyai satu pendirian, yaitu bahwa seseorang sunguh mencintai dan mengasihi dengan jiwa yang sedalam-dalamnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar